Nama  : Zaeni Akmal
NIM    : 16490032
Prodi   : MPI B 2016
Penyakit dalam Organisasi

Organisasi dengan berbagai unsur elemen yang terdapat didalamnya, terkadang dapat memberikan dampak negative bagi perjalanan suatu organisasi. Hal itu dapat terjadi karena terkadang dengan banyaknya unsur yang terdapat dalam organisasi menyebabkan lemahnya pengawasan suatu organisasi terhadap setiap unsur yang ada. Tentunya hal tersebut merupakan suatu kesalahan besar karena tidak sesuai dengan salah satu fungsi organisasi, yakni fungsi pengawasan.
Fungsi pengawasan pada dasarnya selain berfungsi sebagia pelaksana pengawasan dalam berjalannya suatu organisasi, juga memberikan penilaian dari kinerja tiap elemen dalam organisasi. Salah satu dampak negative dari lemahnya pengawasan dalam suatu tentunya bukanlah hal yang dapat dianggap kecil. Dari beberapa dampaknya adalah terkadang diterimanya orang yang tidak konsisten. Hal tersebut tentunya sangat berbahaya bagi perjalanan organisasi. Karena dengan adanya individu yang tidak konsisten dalam suatu organisasi, maka akan memperlambat roda perjalanan dari organisasi itu sendiri. Hal tersebut dapat dimisalkan dengan si X yang ingin membantu atau mengabdikan diri pada lembaga pendidikan yang dimiliki salah satu rekannya yakni si Y. Tentu saja Y menerimanya dengan senang hati dengan seiring bertambahnya personel yang membantu dalam perjalanan organisasinya. Namun dengan seiring peerjalanan waktu setelah dilakukan evaluasi, maka diputuskan si Y selaku pimpinan dari Lembaga pendidikan harus mengeluarkan si X dari lembaga miliknya. Hal tersebut dikarenakan selama berada dalam Organisasi, si-X lebih banyak bersantai-santai atau tidak turut serta dalam setiap kegiatan. Hal tersebut tentunya bukanlah hal yang bagus dalam organisasi. Karena akan menciptakan kesenjangan dengan unsur elemen lain dalam organisasi. Dengan terlebih dahulu diberikan peringatan terlebih dahulu maka diputuskan bahwa si X harus dikeluarkan dari organisasi karena nantinya akan menjadi penyakit yang menyebar dalam organisasi. Jika tidak segera diatasai maka akan menyebar dengan cepat.

Maka dari itu, dalam dunia organisasi mungkin hal tersebut dianggap kejam atau sewenang-wenang. Namun Organisasi harus tetap berjalan. Diibaratkan ada anjing menggonggong namun kafilah tetap berlalu. Organisasi dengan segala rintangan yang adaharus tetap berjalan. Tidak peduli dengan rintangan yang menghadang didepan, orgnisasi harus menghadapinya dengan setiap unsur yang terdapat didalamnya. Dan disinilah letak pimpinan sebagai pemersatu serta pemotivasi bagi anggotanya dalam organisasinya.


Komentar